KUR BRI 2023: Syarat dan Ketentuan untuk mendapatnya

UMKM (Usaha mikro kecil dan menegah) mempunyai peran penting terhadap ekonomi Indonesia. Sebagai usaha ekonomi yang produktif yang mampu menyerap 97 persen dari total angkatan kerja dan mampu menghimpun hingga 60,4 persen dari total investasi di Indonesia. Dengan jumlah yang banyak dan menyerap banyak tenaga kerja, mendorong kelancaran itu menjadi prioritas utama pemerintah. UMKM adalah penggerak ekonomi nasional

Salah satu bantuan untuk menggarak UMKM adalah menyelurkan KUR (Kredit Usaha Rakyat)

PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI, sebagai bank penyalur KUR 2023 terbesar di Indonesia juga mulai menyalurkan Kredit Usaha Rakyat (KUR) 2023 pada 6 Maret 2023. Melalui BRISPOT, BRI dapat terus memperbarui operating model end to end tenaga pemasar, yang berdampak terhadap produktivitas 27 ribu mantri BRI. Berkat keberadaan BRISPOT, BRI saat ini mampu mencairkan KUR sebesar Rp 1 triliun per harinya,”

Tidak hanya fokus dalam penyaluran, BRI juga telah menyiapkan strategi untuk menjaga kualitas kredit KUR yang disalurkan. Diantaranya melalui optimalisasi success rate restruk, monitoring secara berkala penyaluran KUR, serta menggunakan data analytic untuk memperkuat proses credit underwriting.

“Selain menyalurkan KUR, BRI berkomitmen akan terus berperan aktif membantu pemerintah dalam meningkatkan kapasitas dan kapabilitas usaha mikro Indonesia melalui financial literacy, social economic empowerment, digital penetration, dan penyaluran program-program Pemerintah. Hal tersebut tak lain untuk mendorong momentum pertumbuhan perekonomian grass root serta untuk mendukung penyediaan lapangan pekerjaan bagi masyarakat Indonesia

“Pemerintah selalu berpihak UMKM. Apalagi setiap tahun bermunculan UMKM yang harus terus dibantu. Ditambah lagi, peran UMKM sangat penting terhadap perekonomian Indonesia”, tegasnya.

Syarat Pengajuan KUR BRI 2023

Bank BRI ditargetkan bakal menyalurkan dana KUR mencapai Rp 207 triliun dari pemerintah. Dengan rata-rata penyaluran per hari Rp 1 triliun. Batas maksimal pinjaman yang diberikan menyentuh angka Rp 500 juta bagi usaha kecil menengah. 

Adapun syarat pengajuan pinjaman KUR BRI 2023 adalah sebagai berikut:

Syarat Pengajuan Pinjaman KUR Mikro BRI 2023

Syarat Pengajuan Pinjaman KUR Mikro BRI 2023 adalah sebagai berikut:

  • Individu (pribadi) dengan kepemilikan usaha layak dan produktif.
  • Usaha telah aktif berjalan minimal 6 bulan.
  • Tidak sedang menerima kredit dari perbankan lain kecuali pinjaman konsumtif seperti kartu kredit, KKB (Kredit Kendaraan Bermotor), atau KPR (Kredit Kepemilikan Rumah).
  • Mempersiapkan dokumen berupa e-KTP, KK (Kartu Keluarga), dan surat izin usaha.
  • Batas maksimal pinjaman sebesar Rp 50 juta.
  • Memilih jenis pinjaman meliputi KMK (Kredit Modal Kerja) dengan pembayaran 3 tahun atau KI (Kredit Investasi) selama maksimum 5 tahun.
  • Bersedia membayar suku bunga efektif senilai 6% per tahun.
  • Tidak dikenakan biaya provisi dan administrasi.

Syarat Pengajuan Pinjaman KUR Kecil BRI 2023

Syarat Pengajuan Pinjaman KUR Kecil BRI 2023 adalah sebagai berikut:

  • Mempunyai usaha layak dan produktif.
  • Tidak mendapatkan pinjaman KUR dari bank lain kecuali kredit konsumtif (kartu kredit, KKB, atau KPR).
  • Usaha telah berjalan selama 6 bulan.
  • Memiliki surat izin usaha (IUMK) atau surat izin lain yang setara.
  • Besaran pinjaman berkisar Rp 50 juta sampai Rp 500 juta.
  • Jenis pinjaman KMK dengan tenor 4 tahun atau KI selama 5 tahun.
  • Membayar suku bunga efektif 6% per tahun.
  • Jaminan sesuai dengan peraturan bank.

 Cara Pengajuan KUR BRI 2023

Bagi nasabah yang memenuhi syarat pengajuan KUR BRI 2023, dapat melakukan pinjaman secara online maupun offline. Namun, pemohon harus melalui survei secara tatap muka untuk menentukan kelayakan. Datang langsung ke kantor cabang Bank BRI terdekat sembari membawa dokumen sesuai syarat pengajuan KUR BRI 2023. Apabila Anda masih bingung, jangan ragu untuk menghubungi layanan pelanggan Bank BRI baik melalui telepon maupun media sosial. Semoga bermanfaat